Archive | April 2014

Menyesal-Lah sebelum Penyesalan Menghampiri


Menjaga ke-istiqomahan itu sangatlah susah,
lebih susah dibanding menjaga uang dalam dompet,
jadi jangan biarkan sedikitpun ruang untuk mencemarinya
menjauh sejauh mungkin agar maksiat
tak lagi mampu untuk mengejar

*Hidup indah kala hati bersih dari perbuatan maksiat
*Hidup tenang kala hati hanya terpaut pada sang Ilahi
*Hidup tentram kala hati hanya mengingat Alloh
*Hidupku bahagia kala berada di majelis ‘ilmu

Bukan di majelis yang
mengundang canda tawa tak bermakna
gurauan tak terarah

Sekiranya manusia tahu apa yang akan terjadi di alam kubur dan hari akhirat
Sedikitpun mereka tidak akan mampu untuk tertawa
Sedikitpun mereka tidak sanggup untuk bercanda gurau

Maka yang ada,
Mereka akan terus meneteskan air mata
Air mata penyesalan karena perbuatan maksiat yang telah dilakukan

Cukuplah Al-Qur’an dan As-Sunnah sebagai pedoman dalam hidup

Keep Istiqomah

Itu Dulu…..


Bismillah, Makassar, 21 April 2014

154400_314728125303784_885834892_nSiapa bilang seorang akhwat itu tidak seperti kalian ?

kamipun sama seperti kalian,

seperti waktu kami dalam fase jahiliah

fase yang tidak tahu membedakan yang baik dan yang buruk

yang pantas dan tidak pantas dalam hidup

yang layak ataupun tak layak

 

Duluuuu….

Kami juga sangat membenci majelis ‘ilmu

menjauhi dan terus menjauh tuk hadir didalamnya

Duluuuu…

Kami selalu menghindar saat seorang akhwat menghampiri

saat mereka mengajak tuk menghadiri ta’lim, kajian jum’at dan halaqoh tarbiyah

seribu alasan mungkin akan kami paparkan

ma’af ukh, ada tugas kuliah

ma’af ukh, mau ke rumah teman

ma’af ukh, ada ini ada itu

ma’af ukh, bla bla bla blaaaaaa…..

mungkin sebuah alasan yang hanya dibuat-buat

yang tidak relevan antara hati dan perkataan

yaahh hanya sebuah alasan

Semua mungkin akan berawal dari kebencian

dan Berakhir dengan rasa cinta pada majelis ‘ilmu

Keep Istiqomah ^_^